Penulis : Barbara Emberley
Penerbit : Simon and Schuster Inc.
Tahun :1967
"General Border gave the order,
Major Scott brought the shot,
Captain Bammer brought the rammer,
Sargeant Chowder brought the powder,
Corporal Farrell brought the barrel,
Private Parriage brought the carriage,
But Drummer Hoff fired it off."
Itulah kata-kata yang ada dalam buku ini. Buku bergambar yang menceritakan tentang sekelompok tentara yang bahu membahu membangun sebuah meriam yang besar. Sangat menyenangkan saat membaca buku ini karena susunan kalimatnya seperti pantun dan dapat dilagukan. Selain itu kita dimanja dengan gambar yang indah menghiasi setiap halaman.Yeah...anak-anak pasti menyukainya..Tidak heran buku ini mendapatkan 'Caldecott Medal' atas ilustrasinya yang menarik.
Perang bagi sebagian anak kecil adalah hal yang menarik karena canggihnya alat-alat yang digunakan atau karena gaya prajuritnya yang gagah. Jarang ada anak kecil yang mengerti sisi kelam perang. Barbara melalui buku 'Drummer Hoff' ini ingin memperlihatkan perang dari sisi yang lain. Lihat seragamnya yag berdasarkan seragam prajurit -prajurit Eropa yang penuh warna dan gagah, sangat menarik ya?Tapi prajurit terkadang harus mengorbankan dirinya saat bertugas (lihat kaki pembawa tong mesiu)
Selain itu penulis mungkin juga ingin mengatakan bahwa perang tidak selamanya menjadi hal yang menarik untuk dibicarakan seperti tampak pada halaman terakhir.Bagaimana menurutmu??
Sabtu, 06 Oktober 2012
Perang?Pikir-pikir Dahulu Ya...
Posted by bledugmrapi on 01.08 with No comments
Langganan:
Posting Komentar (Atom)
0 komentar:
Posting Komentar